BhabinKamtibmas Polsek Bojongloa Kidul Melaksanakan Sambang dan Silaturahmi Kepada Tokoh Agama

Polrestabes Bandung, Polda Jabar – Polsek Bojongloa Kidul

Personil Bhabinkamtibmas Aipda Dodi Daryatna Giat Sholat Jumat di Masjid Daarurrohman Jl. Terusan Bolobudur, Rt.01 Rw.02, Bersama Ustad Lukman Ketua DKM dan Jemaat di Masjid Daarurrohman dilanjutkan dengan Jumat curhat bersama warga Kelurahan Cibaduyut Kidul, Kecamatan Bojongloa Kidul.

BhabinKamtibmas mengajak warga berperan serta dalam menjaga lingkungannya masing-masing, seperti siskamling serta menyimpan kendaraan dengan dilengkapi kunci ganda, rukun di dalam keluarga dan dengan warga lainnya serta menjadi polisi bagi dirinya sendiri dengan mencegah terjadinya kejahatan serta tidak menjadi pelaku kejahatan, serta mensosialisasikan adanya program Polisi RW bersama Bhabinkamtibmas sebagai fasilitator problem solving, upaya preventif dan preemtif agar tidak terjadi gangguan Kamtibmas.

Apabila ada kejadian menonjol untuk segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas, Polisi RW atau Polsek Polsek Bojongloa Kidul.

Kapolsek Bojongloa Kidul Kompol Ari Purwantono S.E  menyampaikan Giat Jumat Curhat tersebut yaitu selain dalam rangka silaturahmi serta Sambang juga dalam menerima keluhan, permasalahan, masukan atau aspirasi warga masyarakat terkait Harkamtibmas juga menjalin kedekatan, sinergitas serta kepercayaan dan hubungan antara Polri dan masyarakat dapat menjaga situasi yang kondusif, aman, dan nyaman di Kota Bandung dan khususnya Kecamatan Bojongloa Kidul, serta semua lapisan masyarakat ikut berperan aktif dalam menjaga situasi Kamtibmas Kota Bandung ini.

Bandung Kota, 26 Juni 2024
Kapolrestabes Bandung
Kombes Pol Budi Sartono S.I.K., M.Si., M.Han.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *