Kegiatan Kepolisian yang Ditingkatkan (KRYD) patroli hunting untuk mengantisipasi C3 (Curas, Curat, dan Curanmor)

Polrestabes Bandung Polda Jabar Polsek Bojongloa kidul Pada malam hari, Polsek Bojongloa Kidul meningkatkan kegiatan Kepolisian yang Ditingkatkan (KRYD) dengan melakukan patroli hunting untuk mengantisipasi kejahatan konvensional seperti Curanmor (pencurian kendaraan bermotor), Curas (pencurian dengan kekerasan), dan Ciber (pencurian dengan kekerasan). Patroli ini dilakukan di beberapa titik rawan di wilayah hukum Polsek Bojongloa Kidul.

Patroli hunting bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, mencegah terjadinya tindak kejahatan, serta meningkatkan kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat. Selama patroli, anggota kepolisian juga melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang melintas, memantau aktivitas mencurigakan, dan berkoordinasi dengan masyarakat sekitar untuk memberikan informasi terkait situasi keamanan.

Kapolrestabes Bandung
Kombes Pol. Dr. Budi Sartono., S.I.K, M.Si., M.Han. Melalui Kapolsek Bojongloa kidul Kompol Ari Purwantono SE menyampaikan
Kegiatan ini merupakan salah satu langkah preventif untuk menjaga kondusivitas wilayah, serta memperkuat sinergitas antara Polsek Bojongloa Kidul dan masyarakat dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Bojongloa Kidul.

Bandung Kota,  13 Januari   2025
Polrestabes Bandung, Polda Jabar, Kapolrestabes Bandung
Kombes Pol. Dr. Budi Sartono., S.I.K, M.Si., M.Han.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *