MAKNAI HARI JADI KOTA BANDUNG KE 210, ANDIR BERINOVASI GELAR PENYEMPROTAN DISINFEKTANT SERENTAK

Kota Bandung, kilasbandungraya.com- Maknai hari jadi Kota Bandung ke 210 Andir berinovasi gelar penyemprotan disinfektan serentak dalam rangka hari jadi Kota Bandung ke 210 yang bertemakan dengan inovasi dan kolaborasi Kota Bandung bergerak melawan pandemi Covid-19, Kecamatan Andir mengadakan penyemprotan disinfektan dan operasi yustisi penggunaan masker kegiatan yang mengusung tema dengan inovasi dan kolaborasi Kecamatan Andir bergerak melawan pandemi Covid-19 ini diikuti oleh seluruh RT dan RW Se Kecamatan Andir yang melaksanakan penyemprotan disinfektan secara serentak dan bersamaan yang terkoordinasi melalui video conference.

“ya jadi dalam rangka ulang tahun Kota Bandung ke 210 di kecamatan Andir ini ya tiga pilar sama-sama melaksanakan kegiatan penyemprotan disinfektan tapi penyemprotan ini diikuti oleh seluruh RW yang ada di kecamatan Andir secara bersama-sama termasuk sampai dengan ke RT selanjutnya kegiatan ini nanti juga akan mengadakan razia ya mulai hari Senin ya pak hari Senin itu razia masker dan ini di laksanakan di seluruh Kecamatan Andir dan yang istimewa hari ini adalah pada pak danramil membuat inovasi yaitu membuat dari triseda pengangkut sampah ini bisa dimanfaatkan membuat tank untuk penyemprotan dan ini hebatnya bisa masuk ke gang-gang selain penyemprotan disinfektan termasuk juga kalo terjadi kebakaran di Gang Nah ini bisa dimanfaatkan.” ujar Dr. ENJANG MULYANA, M.Si selaku CAMAT ANDIR

kegiatan yang berlangsung di halaman Sudirman ballroom Jl. Jenderal Sudirman kota Bandung pada Jumat pagi 2 Oktober 2020 ini di gagas oleh unsur tiga pilar Kecamatan Andir yang bekerjasama dengan Dinas Pemadam kebakaran Kota Bandung komunitas organisasi kemasyarakatan dan berbagai perusahaan yang turut ambil bagian, kegiatan yang merupakan inovasi dari Kecamatan Andir pun diapresiasi oleh pemerintah kota Bandung dan diharapkan dapat dicontoh oleh seluruh wilayah di kota Bandung.

“pertama saya menyambut baik ya memberikan apresiasi kepada jajaran kewilayahan Kecamatan Andir pak camat forkopimcam beserta unsur masyarakat lainnya kegiatan-kegiatan ini merupakan Inovasi dan ini harus dicontoh juga oleh semua Kecamatan baik 151 Kelurahan dan juga ada 30 Kecamatan bahwa emang ini dituntut ya setiap kewilayahan harus hadir bagaimana kita menangani Covid-19 dan inilah tugas kewilayahan untuk terus mengingatkan dan sekarang sudah tidak lagi berbicara menghimbau kita sudah action kepada penerapan sanksi dan ini sudah dilaksanakan dimasing-masing kewilayahan penerapan sanksi itu kan ada tahapannya baik bisa teguran dan bisnis saja termasuk dengan secara tertulis bahkan dikenakan sanksi untuk membayar denda 100-500 ribu nah kegiatan ini justru kita harus terus dilakukan sera masif, sera masif dalam arti bagaimana kita memberikan pemahaman kepada masyarakat mengikuti protokol kesehatan kalau berbicara lelah lelah tapi itukan bukan menjadi alasan kita harus tetap konsen bawa virus Corona di kota Bandung emang masih ada.” ujar ASEP S. GUFRON selaku ASISTEN PEMERINTAHAN DAN KESRA KOTA BANDUNG

dalam kegiatan inipun berbagai inovasi dihadirkan diantaranya danranmil Kecamatan Andir membuat inovasi triseda pengangkut sampah yang dimanfaatkan sebagai tangki berkapasitas 750 liter untuk penyemprotan disinfektan ke area yang tidak terjangkau oleh mobil selain itu tangki ini juga sebagai pemadam kebakaran.

“dan ini adalah salah satu dari upaya yang kita lakukan dimana peningkatan Covid-19 cukup drastis jadi kita berinovasi memanfaatkan peralatan yang kita punya sebelumnya ini kendaraan pengangkut sampah kita tukar menjadi kendaraan yang memiliki tangki gimana kapasitas tangki ini adalah 750 liter jadi lebih efektif dalam jumlah dan lebih efektif juga dalam personal dimana satu pengemudi dua yang membantu untuk menyemprot dibandingkan dengan kita alat gendong satu penyemprot dengan satu alat gendong itu hanya mempunyai sekitar 14-16 liter.” ujar MAYOR (INF). HERI SIRAIT selaku DANRANMIL ANDIR CICENDO

kegiatan pun akan dilanjutkan dengan operasi yustisi atau razia masker di seluruh Kecamatan Andir yang akan berlangsung mulai pekan depan

Dari kota Bandung Jawa Barat liputan ismart media mengabarkan.

F21

Posting oleh : Aida

Transkrip oleh : F21

Tonton via youtube

Tonton via vidio.com