RIBUAN WARGA SUKAMANTRI IKUTI GELARAN MAULID NABI EVOY PRODUCTIONS

kilasbandungraya.com, Kota Bandung- Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

Owner Evoy Productions sekaligus tokoh masyarakat di Desa Sukamantri menggelar acara Sosial Kemasyarakatan

Kegiatan yang berlangsung Sabtu, 21 September 2024 ini digelar Mesjid Agung Sukamantri Kabupaten Ciamis Jawa Barat

” Evoy Production menggelar Maulid Nabi ini sebanyak 3000 ribu lebih, ini adalah hari besar lahirnya Kanjeng Rasul jadi kita harus memperingati dan merayakan dengan senang hati sebagai umatnya mudah mudahan kegitan ini Berkah Barokah Dunia dan Akhirat Semoga dengan adanya kegitan ini warga diseputar ini semakin giat untuk Beribadah” Ujar Hj. Popong Sopia, S.Sn Selaku Evoy Production atau Tokoh Masyarakat Desa Sukamantri

Kepala Desa Sukamantri mengapresiasi kegiatan yang berlangsung dari Pagi hingga Malam hari ini

” Nah untuk kali ini barangkali Pa H.Nus dan Bu Hj. Evoy melaksanakan acara Maulid Nabi ini secara pribadi Alhamdulillah mudah-mudahan saja Masyarakat Sumantri dengan terselenggaranya keagamaan khusus nya Maulid Nabi barangkali ada dampak-dampak positif terhadap Partisipasi Masyarakat baik dalam Bidang Agama, maupun dalam Bidang Masyarakatan ataupun Bidang Pemerintahan” Ujar H. Agustin Slamet, S. IP, MM. Selaku Kepala Desa Sukamantri

Acara yang mengundang warga dari 7 Dusun se desa Sukamantri ini menyiapkan tiga ribu paket sembako

” Di Kegiatan Maulid Nabi ini yang di Selenggarakan sama teh Haji Evoy Kang Haji Nus begitu banyak Muslimah yang datang warga yang diundang terutama di khususkan untuk Keluarga satu Desa Sukamantri yang terdiri dari 7 Dusun atau 7 Kampung yang ditambah juga dari Desa Tetangga kaya Desa Cibereum terus Desa Ujung Tiwu ada juga yang ikut Maulid disini kalo diliat untuk ibu-ibu Muslimah sekarang kurang lebih 1.200an sama anak-anak 500an, untuk bapa-bapa malem mungkin sekitar 500 atau 600 orang untuk malem” Ujar H. Aa Herawan Selaku Keluarga Penyelenggara Acara

” Alhamdulillah ya untuk Maulid Nabi yang di gelar setiap tahun sekalii oleh Ibu Hj Evoy kami sebagai Warga Masyarakat Desa Sukamantri dan sekitarnya ya bukan untuk Desa Sukamantri saja selain ditunggu tunggu ini adalah momen yang mungkin membahagiakan untuk kami sebagai warga masyarakat Desa Sukamantri” Ujar Nyi Menong Selaku Warga Sukamantri

“Senang, Semoga Rezekinya selalu Berlimpah” Ujar Astri selaku Warga Sukamantri

Acara yang dimulai dengan Kegiatan Keagamaan di Masjid ini berlangsung Khidmat

” Alhamdulillah kami sebagai pengurus DKM Masjid terbesar Sukamantri turut berbahagia dan menyambut baik atas kerjasama DKM dengan Evoy Production semoga kebaikan ini acara seperti ini menjadi terus maju untuk kedepan nya” Ujar Ustad Hasan Makmur selaku Ketua DKM Masjid Agung Sukamantri

” Semoga acara ini berlanjut dan secara umumnya semoga muncul lagi Evoy Evoy yang lain gitu semoga Sukamantri semakin maju dan Evoy Production semakin Jaya” Ujar M. Syaeful Iman sekalu Koordinator DTA Sukamantri

” Alhamdulillah Rasanya Semarak banget dengan Rasa Cinta Kepada Rasululillah SAW itu semakin besar” Ujar H. Hasan Salimudin Selaku Tokoh Agama Sukamantri

“Saya jauh-jauh dari Bandung yah pengin liat ternyata Alhamdullilah yang Cinta Rasul sangat mulia ya jarang ya, ya Alhamdullilah aja saya dateng ke Sukamantri dapet hadiah juga Alhamdullilah juga mengikuti” Ujar Johan Selaku Jama’ah Dari Bandung

Dari Kabupaten Ciamis Jawa Barat tim liputan Ismart media mengabarkan.

tonton via vidio.com

tonton via youtube